Selasa, 12 Maret 2013

Bukti Adanya Allah #2


Bukti Adanya Allah #2
[#130310#; Quran Digital SonySugema 3.0; Indeks Quran Mahmud Asy-Syafrowi;]

Pergantian Siang Malam. Allah berfirman, “Dialah yang menjadikan malam bagi kamu supaya kamu beristirahat padanya & (menjadikan) siang terang benderang (supaya kamu mencari karunia Allah). Sesungguhnya pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi orang-orang yang mendengar.“ [Yunus 10:67]



“Katakanlah: "Terangkanlah kepadaku, jika Allah menjadikan untukmu malam itu terus menerus sampai hari kiamat, siapakah Tuhan selain Allah yang akan mendatangkan sinar terang kepadamu? Maka apakah kamu tidak mendengar?"

Katakanlah: "Terangkanlah kepadaku, jika Allah menjadikan untukmu siang itu terus menerus sampai hari kiamat, siapakah Tuhan selain Allah yang akan mendatangkan malam kepadamu yang kamu beristirahat padanya? Maka apakah kamu tidak memperhatikan?" “ [Al-Qahsash 28:71-72]

Tumbuhan & Pepohonan. Allah berfirman, “Dan Dialah yang menurunkan air hujan dari langit, lalu kami tumbuhkan dengan air itu segala macam tumbuh-tumbuhan, maka Kami keluarkan dari tumbuh-tumbuhan itu tanaman yang menghijau, Kami keluarkan dari tanaman yang menghijau itu butir yang banyak; & dari mayang kurma mengurai tangkai-tangkai yang menjulai, & kebun-kebun anggur, 

& (Kami keluarkan pula) zaitun & delima yang serupa & yang tidak serupa. Perhatikanlah buahnya di waktu pohonnya berbuah, & (perhatikan pulalah) kematangannya. Sesungguhnya pada yang demikian itu ada tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi orang-orang yang beriman.” [Al-An’am 6:99]

“Atau siapakah yang telah menciptakan langit & bumi & yang menurunkan air untukmu dari langit, lalu Kami tumbuhkan dengan air itu kebun-kebun yang berpemandangan indah, yang kamu sekali-kali tidak mampu menumbuhkan pohon-pohonnya? Apakah di samping Allah ada tuhan (yang lain)? Bahkan (sebenarnya) mereka adalah orang-orang yang menyimpang (dari kebenaran).” [An-Naml 27:99]

“Maka terangkanlah kepadaku tentang nutfah yang kamu pancarkan.  Kamukah yang menciptakannya, atau Kami kah yang menciptakannya?  Kami telah menentukan kematian di antara kamu & Kami sekali-kali, tidak dapat dikalahkan,

 untuk menggantikan kamu dengan orang-orang yang seperti kamu (dalam dunia) & menciptakan kamu kelak (di akhirat) dalam keadaan yang tidak kamu ketahui.
Dan sesungguhnya kamu telah mengetahui penciptaan yang pertama, maka mengapakah kamu tidak mengambil pelajaran (untuk penciptaan yang kedua)?” [Al-Waqiah 56:58-62]

Adanya Bumi & Perlengkapannya. Allah berfirman, Atau siapakah yang telah menjadikan bumi sebagai tempat berdiam, & yang menjadikan sungai-sungai di celah-celahnya, & yang menjadikan gunung-gunung untuk (mengokohkan) nya & menjadikan suatu pemisah antara dua laut? Apakah di samping Allah ada tuhan (yang lain)? Bahkan (sebenarnya) kebanyakan dari mereka tidak mengetahui.

Atau siapakah yang memimpin kamu dalam kegelapan di daratan & lautan & siapa (pula) kah yang mendatangkan angin sebagai kabar gembira sebelum (kedatangan) rahmat-Nya? Apakah di samping Allah ada tuhan (yang lain)? Maha Tinggi Allah terhadap apa yang mereka persekutukan (dengan-Nya).” [An-Naml 27:61, 63]

“Maka terangkanlah kepadaku tentang yang kamu tanam?  Kamukah yang menumbuhkannya ataukah Kami yang menumbuhkannya?  Kalau Kami kehendaki, benar-benar Kami jadikan dia kering & hancur; maka jadilah kamu heran tercengang.

 (Sambil berkata): "Sesungguhnya kami benar-benar menderita kerugian,  bahkan kami menjadi orang yang tidak mendapat hasil apa-apa."” [Al-Waqiah 56:63-67]

Adanya Air Hujan. Allah berfirman “Atau siapakah yang menciptakan (manusia dari permulaannya), kemudian mengulanginya (lagi), & siapa (pula) yang memberikan rezeki kepadamu dari langit & bumi? Apakah di samping Allah ada tuhan (yang lain)?. Katakanlah: "Unjukkanlah bukti kebenaranmu, jika kamu memang orang-orang yang benar".” [An-Naml 27:64]

“Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya, Dia memperlihatkan kepadamu kilat untuk (menimbulkan) ketakutan & harapan, & Dia menurunkan air hujan dari langit, lalu menghidupkan bumi dengan air itu sesudah matinya. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang mempergunakan akalnya.” [Ar-Rum 30:24]

“Maka terangkanlah kepadaku tentang air yang kamu minum. Kamukah yang menurunkannya dari awan ataukah Kami yang menurunkan?  Kalau Kami kehendaki niscaya Kami jadikan dia asin, maka mengapakah kamu tidak bersyukur?” [Al-Waqiah 56:68-70]

0 komentar:

Posting Komentar

hanya komentar yang baik, menyejukkan, mencerdaskan, menginspirasi