Kamis, 15 Maret 2012

TIDAK ADA PAKSAAN, MEMELUK ISLAM


Sumber: Al-Quran & terjemahannya Mushaf Quantum Tauhid, MQS Publishing; Al-Quran Digital ver 3.0, Sony Sugema
Tidak ada paksaan untuk (memasuki) agama (Islam); sesungguhnya telah jelas jalan yang benar daripada jalan yang sesat. Karena itu barang siapa yang ingkar kepada Thaghut & beriman kepada Allah, maka sesungguhnya ia telah berpegang kepada buhul tali yang amat kuat yang tidak akan putus. Dan Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.
(Al Baqarah 2:256)
Dan jika Tuhanmu menghendaki, tentulah beriman semua orang yang di muka bumi seluruhnya. Maka apakah kamu (hendak) memaksa manusia supaya mereka menjadi orang-orang yang beriman semuanya?(Yunus 10:99)
Dan berjihadlah kamu pada jalan Allah dengan jihad yang sebenar-benarnya. Dia telah memilih kamu & Dia sekali-kali tidak menjadikan untuk kamu dalam agama suatu kesempitan. (Ikutilah) agama orang tuamu Ibrahim. Dia (Allah) telah menamai kamu sekalian orang-orang muslim dari dahulu, & (begitu pula) dalam (Al Qur'an) ini, supaya Rasul itu menjadi saksi atas dirimu & supaya kamu semua menjadi saksi atas segenap manusia, maka dirikanlah shalat, tunaikanlah zakat & berpeganglah kamu pada tali Allah. Dia adalah Pelindungmu, maka Dialah sebaik-baik Pelindung & sebaik-baik Penolong.(Al Hajj 22:78)

Dan kalau Allah menghendaki niscaya Allah menjadikan mereka satu umat (saja), tetapi Dia memasukkan orang-orang yang dikehendaki-Nya ke dalam rahmat-Nya. Dan orang-orang yang dzalim tidak ada bagi mereka seorang pelindung pun & tidak pula seorang penolong.(Ash Syuura 42:8)

1 komentar:

hanya komentar yang baik, menyejukkan, mencerdaskan, menginspirasi